DAERAHPesawaran

Hadiri Undangan Syukuran Khitan, Suriansyah Rhalieb Di Serbu Emak – Emak Dusun Mutun Desa Sukajaya Pesawaran

Pesawaran, beeoninfo.com

Calon Wakil Bupati kandidat nomor urut 01, Suriansyah Rhalieb mendatangi Dusun Mutun Desa Sukajaya Kabupaten Pesawaran pada Rabu (23/04). Tujuan kedatangan kali ini adalah memenuhi undangan salah satu warga disana yang mengadakan Syukuran Khitanan.

Namun secara spontanitas, beberapa warga yang mendengar akan hadirnya Suriansyah Rhalieb kemudian berbondong – bondong datang dan menunggu Calon Wakil Bupati tersebut yang sedang mengobrol dengan tuan rumah diruang tamu. Padahal, ada beberapa tamu undangan yang sempat datang dan pulang lebih dahulu.

“Iya, saya pulang duluan tadi, waktu dengar ada calon Wakil Bupati saya datang lagi pengen liat” Kata seorang warga.

Acara Syukuran khitanan tersebut tak lama kemudian menjadi acang curhat, saat beberapa perwakilan warga masuk dan ikut mengobrol bersama Suriansyah Rhalieb.

“Tadi ada beberapa warga dan ada anggota aktivis juga sepertinya. Mereka masuk dan menyampaikan uneg – uneg mereka ke saya. Padahal saya sudah tegaskan, saya ini belum jadi Wakil Bupati. Tapi mereka tetap sampaikan kesaya.” Terang Suriansyah Rhalieb sambil tersenyum pada koresponden beeoninfo.com yang kebetulan juga menjadi tamu undangan acara tersebut.

Tak ambil diam, tuan rumahpun kemudian memberikan sedikit waktu pada Suriansyah Rhalieb untuk menyampaikan program dan solusi – solusi atas permasalahan warga di Dusun Mutun tersebut sebelum beranjak pulang.

“Saya sangat berterima kasih atas sambutan luar biasanya pada warga Dusun Mutun ini. Tadi juga saya sudah mengobrol dengan beberapa perwakilan warga.”Kata Suriansyah.

“Intinya adalah, kami sangat memahami apa yang terjadi disini, utamanya adalah bagaimana meningkatkan perekonomian pada warga masyarakat yang tinggal di Pesisir Pantai Pesawaran. Banyak kendala yang terjadi seperti tadi disampaikan pada saya dan saya tegaskan, kami kandidat nomor urut 01 memang sudah menyiapkan solusi – solusi yang diharap bisa mengurangi bahkan menuntaskan semua permasalahan disini” Papar Suriansyah Rhalieb.

“Kami pasangan Supriyanto dan Suriansyah menegaskan, pasti akan membawa perubahan yang drastis bagi Pesawaran umumnya, Dusun Mutun khususnya jika kemudian nanti terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati di Pesawaran. Kami sendiri lahir dan tinggal di Pesawaran, jadi kami juga turut merasakan apa yang terjadi selama ini” Tegasnya lagi dan kemudian disambut dengan tepuk tangan seluruh warga yang hadir.

Usai penyampaiannya, Suriansyah Rhalieb sendiri kemudian langsung disambangi oleh ibu – ibu yang sudah lama menunggu. Terjadi sedikit percakapan dan jabat tangan kemudian melayani permintaan warga untuk berphoto bareng sebelum berpamitan.

Ditanya oleh koresponden media ini, Suriansyah sendiri mengaku kaget dan bersuka cita atas sambutan positif warga.

“Iya, tujuan awalnya cuma penuhi undangan sih. Enggak tau ada warga mau mengobrol masalah program – program kita. Tuan rumahnya juga kaget itu.”Ujar Suriansyah sambil tertawa.

Dusun Mutun sendiri pada pemungutan suara sebelumnya menjadi salah satu lumbung kemenangan pasangan Ariesandi – Supriyanto. Namun untuk Pemungutan suara ulang ini belum diketahui peta politiknya kemana pilihan berlabuh.

Walau begitu, banyak warga mengaku mereka butuh perubahan mengingat situasi kondisi yang mereka rasakan tidak ada angin segar untuk peningkatan kesejahteraan bagi mereka selama ini.

(Dhit)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *